DUMAI - Komandan Lanal Dumai Kolonel Laut (P) Boy Yopi Hamel beserta Ibu Ketua Jalasenastri Cabang 4 Korcab 1 DJA l Ny. Gressy Hamel laksanakan kunjungan kerja ke Pos TNI AL Kuala Enok dan disambut langsung oleh Komandan Posal Kuala Enok Letda (P) Heri Yunanto berserta istri, Senin (18/11/2024).
Selama berada di Posal Kuala Enok, Danlanal Dumai melakukan peninjauan terhadap fasilitas serta kesiapan operasional Posal Kuala Enok. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya pembinaan kekuatan potensi maritim yang dilakukan oleh Danlanal Dumai agar setiap satuan dibawah jajaran Lanal Dumai selalu siap siaga dalam menjalankan tugasnya.
Dalam kunjungan tersebut, Danlanal Dumai juga menyempatkan diri untuk singgah dan berkunjung ke PT. Pulau Sambu, salah satu perusahaan yang bergerak disektor pengolahan kelapa di wilayah Inhil. Sebagai perusahaan industri kelapa terbesar di Kabupaten Indragiri Hilir, PT. Pulau Sambu memiliki peran penting dalam mendukung perekonomian warga sekitar.
Selama melaksanakan kunjungan di PT. Pulau Sambu, Danlanal Dumai didampingi langsung oleh Manager Sistem Teknologi Informasi PT. Pulau Sambu Ahlim Ginting bersama Camat Tanah Merah Antoni.
Turut hadir mendampingi Danlanal Dumai dalam kegiatan kunker di Kabupaten Indragiri Hilir, Palaksa Lanal Dumai Letkol Laut (PM) Priatno, S.H., M.H., beserta istri, Dandenpomal Lanal Dumai Mayor Laut (PM) Syaparudin beserta istri, Pasops Lanal Dumai Kapten Laut (P) Purwo Edi Santoso, Ka. Akun Lanal Dumai Kapten Laut (S) Leonardo, S.E., serta Danposal Tg. Datuk dan Danposal Kuala Enok.
(Pen Lanal Dumai/Hendi)